Kamis, 10 April 2014

Bandara Soekarno-Hatta Masuk Daftar “Most Improved Airports” di Dunia

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK) atau Soetta dianugerahi penghargaan oleh Skytrax sebagai salah satu dari 10 bandara yang masuk dalam kategori “Most Improved Airports” di dunia. Soetta dianggap sebagai salah satu bandara yang perkembangannya pesat dalam segi kualitas.
Bandara Soetta tepatnya berada di peringkat ke-4. Peringkat pertama diduduki oleh Shenzhen Bao’an International Airport (SZX) di Shenzhen, China.
Bandara Soetta dikelola oleh PT Angkasa Pura II, dan menyumbang sekitar 85% dari total pendapatan perseroan. Selain kemajuan pelayanan akibat hadirnya terminal 3, CGK juga telah melakukan sejumlah perbaikan dan penertiban layanan antara lain penertiban taksi gelap dan sistem parkir.
Dalam waktu dekat, CGK akan dilengkapi dengan layanan kereta atau monorel bandara yang masih dalam tahap pengerjaan.
Berikut 10 bandara kategori World’s Most Improved Airports 2014 versi Skytrax:
1. Shenzhen Bao’an International Aiport (SZX) – Shenzhen, China
2. Xi’an Xianyang International Airport (XIY) – Xi’An, China
3. Chengdu Shuangliu International Airport (CTU) – Chengdu, China
4. Soekarno-Hatta International Airport (CGK) – Jakarta, Indonesia
5. Budapest International Airport (BUD) – Budapest, Hungaria
6. London Gatwick Airport (LGW) – London, UK
7. Guangzhou Baiyun Airport (CAN) – Guangzhou, China
8. Dubai International Airport (DXB) – Dubai, UAE
9. Riyadh King Khalid International Airport (RUH) – Riyadh, Saudi Arabia
10. Madrid-Barajas Airport (MAD) – Madrid, Spanyol

Tidak ada komentar: